
Alkitab memberitakan kabar baik bahwa Allah sedang menyalurkan diri-Nya ke dalam kaum beriman-Nya untuk kenikmatan mereka setiap hari. Kenikmatan ini adalah hasil dari tinggal di dalam Tuhan dan menikmati hayat-Nya. Kebenaran penting ini adalah pokok dari tulisan-tulisan Rasul Yohanes dalam Perjanjian Baru. Hal ini misterius, tetapi bisa dialami.
Dalam buku ini, Witness Lee secara praktis mengungkapkan bagaimana tinggal terus-menerus di dalam Tuhan dengan tidak memadamkan Roh y6ang berhuni dan dengan tidak mengabaikan firman Tuhan. Untuk pengalaman yang seimbang tinggal di dalam Tuhan, Alkitab dan Roh tidak dapat dipisahkan. Buku ini akan menerangi dan memberi semangat kepada semua orang beriman untuk secara praktis menerima penyaluran Tuhan untuk kehidupan setiap hari yang mengekspresikan Allah.