Halo semuanya,
Kembali lagi. Kali ini saya tidak berkisah tentang pengalaman di dunia HR (sementara rehat dulu).
Kisah ini seharusnya masuk dalam project pembuatan buku, namun karena masih tertunda ya sudah saya masukan saja dulu dalam podcast.
Semoga terhibur dan nantikan cerita-cerita selanjutnya ya.
Salam,
Tri.
@de3p_stinny mengatakan bahwa:
Dunia kerja di Masa new normal butuh banyak penyesuaian. Sebelum mengajak orang lain berubah harus mulai berubah dari diri Kita dulu. Perubahan Cara kerja Dan penerapan kebiasaan menjaga kebersihan selama di kantor jadi tantangan baru para HR. @julianto.tri3 mencoba menenangkan pendekatan lain dalam menanamkan kebiasaan baru ini. Hadirlah untuk para karyawan dan berikan pengertian lebih pada mereka agar mereka paham kenapa Kita semua harus berubah.
Selamat mendengarkan.
Salam,
Tri
Halo, selamat malam.
Ngomong-ngomong tentang karir, pada tanggal 09 Agustus 2020, saya mengundang seorang Software Engineer untuk berdiskusi tentang peluang dan tantangan berkarir di bidang IT.
Tema ini menarik, khususnya bagi kalian yang menekuini bidang yang sama. satu pertanyaan sederhana yang sepertinya membutuhkan jawaban cukup kompleks: Mengapa keahlian satu orang dengan orang lain bisa jauh berbeda?.
Narasumber, Sdr. Faridho, S.Kom., merupakan tim ahli di Cartenz Group dan cukup aktif menulis artikel di platform Medium dengan akun IG @Faridho.
Selamat mendengarkan.
Salam,
Tri
Pada hari yang sama ketika HR Retail Indonesia mengajak saya untuk berkolaborasi di IG Live, pengurus Talentera.id juga mengajak saya untuk diskusi pada tema seputar tujuan hidup. Akhirnya, inilah hasil diskusi kami. Semoga bermanfaat dan menambah informasi baru.
Salam,
Tri.
Part ini merupakan diskusi tambahan dari tema "Tips Melamar Kerja: Apa Saja Sih Yang Perlu Kamu Persiapkan?", karena pada part sebelumnya, diskusi kami terpotong oleh durasi. Selamat mendengarkan. Terima kasih.
Salam,
Tri
Halo semuanya,
Ini adalah postingan pertama saya, berkolaborasi dengan HR Ritel Indonesia yang pada kesempatan ini membahas tentang seluk beluk dunia rekrutmen. Durasi podcast ini cukup panjang namun semoga membantu kalian, khususnya para pencari kerja baru untuk memahami kultur kerja di dunia retail.
Selamat mendengarkan.
Salam,
Tri.