
Herry, Salman, dan Willy ngobrolin highlight terbesar dari Gamescom 2025: Hollow Knight: Silksong akhirnya resmi rilis 4 September 2025! Setelah penantian panjang, demo di event ini bikin semua orang kagum dengan visual mulus di Switch 2, gameplay yang makin seru, serta konten masif penuh bos dan musuh baru.
Selain Silksong, ada juga kejutan lain: Call of Duty: Black Ops 7, Resident Evil 9, Lego Batman, sampai Silent Hill f.
Siapin teh kalian, duduk santai, dan ikuti obrolan kami soal salah satu event game paling heboh tahun ini!