
Episode Putcast kali ini berbincang dengan Ustaz Salman Al-Jugjawy yang dulu dikenal dengan Sakti Sheila on 7. Dari panggung musik bersama Sheila on 7, ia memilih jalan hijrah setelah merasakan ketakutan mendalam akan kematian.
Ustaz Salman berbagi kisah titik balik spiritualnya, perjuangan membangun pesantren, hingga pandangannya tentang keberkahan rezeki, ujian hidup, serta pentingnya berjamaah dan silaturahmi dalam menghadapi tantangan zaman.