
Liga Inggris 2019/2020 akhirnya berlanjut setelah tertunda akibat pandemi virus corona. Pekan ini, di medio Juni, pertandingan-pertandingan seru bakal bergulir, antara lain Manchester City versus Arsenal serta derby Merseyside antara Everton dan Liverpool.
Seperti apa persaingan laga sisa musim ini? Simak perbincangan tim Bola Kompas.com dalam podcast ini.