
Pada awal-awal masa PSBB sempat ramai becandaan “Negatif Swab Test tapi Positif Test Pack” akibat kebanyakan menghabiskan waktu bersama pasangan. Seneng sekaligus bingung ya pastinya, karena hamil di saat pandemi pasti punya tantangannya tersendiri.
Untuk itu, Ben Kasyafani akan ngobrolin tentang persiapan dan menjalani masa kehamilan di masa pandemic bersama Mba Nci dari Pita Putih Indonesia, sebuah organisasi yang berfokus mengatasi masalah yang dialami perempuan dan anak-anak di Indonesia. Khususnya mengenai percepatan penurunan Angka Kematian Ibu dan Bayi. Mba Nci ini adalah seorang Bidan dan juga dosen di Universitas Bhakti Kencana Serang. Selain itu seperti biasa kita juga akan ngobrol sama Psikolog kesayangan kita yaitu Mba Neno.