
Di jaman informasi seperti sekarang ini, kebutuhan akan audio dan visual sudah menjadi kebutuhan standar utama. Terutama di era di mana media sosial menjadi lahan utama bagi aneka perusahaan memasarkan produknya, kehadiran media composer dan audio engineer juga menjadi semakin penting. Gue ngobrol dengan Timothy Luntungan, in-house composer di Anatman Pictures, juga Hari Kurnia, in-house audio engineer di Anatman Pictures, dan menemukan banyak sekali tips untuk bekerja secara efektif dan efisien. Walau secara estetik pasti setiap pekerja audio akan memiliki seleranya sendiri, tapi workflow yang efisien sangat diperlukan karena konten-konten baru harus segera dirilis dan kita bekerja dengan deadline yang pakem.
NB: Media composer adalah istilah yang sering digunakan untuk merujuk pada para pembuat musik untuk keperluan media, bisa berupa film, iklan, atau apapun media yang membutuhkan kehadiran musik, seperti audio bumper di awal dan di akhir episode ini yang gue bikin tahun lalu :D
Kalau ada pertanyaan atau usulan mengenai topik pembahasan selanjutnya, silakan kirim voicenote di link di bawah ini atau kirim DM ke @andreasarianto di IG.